Dumai - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, menghadiri Upacara dan Syukuran Hari Bhakti Imigrasi ke-74 tahun 2024 di Kantor Imigrasi Dumai, Jum'at (26/01/2024). Upacara yang dipimpin oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Riau, Budi Argap Situngkir, diikuti oleh seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Riau, baik dari Kantor Wilayah maupun Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi.
Dalam sambutannya, Kakanwil Kumham Riau mengajak seluruh jajaran untuk menyukseskan tema HBI ke-74, yaitu "Transformasi Peran Keimigrasian Melalui Strategi Digitalisasi".
"Mari kita tingkatkan layanan publik kepada masyarakat. Terutama Kepala Satuan Kerja untuk segera melakukan peningkatan layanan yang mempercepat dan mempermudah segala hal yang terkait dengan layanan kepada masyarakat dengan teknologi yang sudah semakin maju mumpuni, " tegasnya.
Kakanwil Kumham Riau juga menambahkan bahwasannya ASN 'Zaman Now' harus siap dan mampu menjadi agen perubahan reformasi birokrasi.
"Sebagai ASN 'Zaman Now' kita harus mampu bersikap adaptif dan menjadi agen perubahan reformasi birokrasi. Kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan sekarang kapan lagi, " pungkasnya.
Setelah upacara, kegiatan dilanjutkan dengan peresmian Mushalla Al-Ikhlas yang merupakan hibah dari Pemerintah Kota Dumai untuk Kanim Kelas I TPI Dumai. Acara ditutup dengan syukuran dan pemotongan tumpeng di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Dumai.