WBP dan Petugas Kristiani Lapas Tembilahan Ikuti Ibadah Malam Natal Online Serentak Seluruh Lapas dan Rutan Serta LPKA se-Indonesia

    WBP dan Petugas Kristiani Lapas Tembilahan Ikuti Ibadah Malam Natal Online Serentak Seluruh Lapas dan Rutan Serta LPKA se-Indonesia

    Tembilahan - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan memfasilitasi Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Umat Kristiani mengikuti Ibadah Malam Natal Online yang digelar oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dengan menggandeng Yayasan Pelayanan Kasih Bethesda, Minggu Malam (24/12/2023). Bertempat di Gereja Ekklesia Lapas Tembilahan, tampak Petugas dan Warga Binaan mengikuti jalannya ibadah dengan penuh khidmat.

    Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, menjelaskan bahwasannya kegiatan Ibadah Malam Natal secara online ini diselenggarakan secara serentak seluruh Lapas, Rutan dan LPKA se-Indonesia.

    "Pada malam hari ini kita memfasilitasi Petugas dan Warga Binaan Umat Kristiani untuk melaksanakan Ibadah Malam Natal secara online serentak seluruh Lapas, Rutan dan LPKA se-Indonesia, " jelasnya.

    Kalapas Tembilahan berpesan kepada Warga Binaan untuk menjaga ketertiban serta mematuhi seluruh peraturan yang berlaku demi terselenggaranya kegiatan dengan lancar dan kondusif.

    "Untuk itu, saya berpesan kepada seluruh teman-teman Warga Binaan yang melaksanakan Ibadah Malam Natal secara online pada malam hari ini untuk selalu tertib dan menjaga kondusifitas sehingga kegiatan dapat berjalan sebagaimana mestinya, " tambahnya.

    Diketahui bahwasannya kegiatan ibadah malam natal online ini digelar selama 2 (dua) jam dimulai pukul 19.00 hingga 21.00 WIB. Tampak para Petugas Pengamanan melakukan Pengamanan disekitar gereja Ekklesia Lapas Tembilahan agar kegiatan selalu berjalan kondusif.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Tembilahan Fasilitasi WBP Kristiani...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Tembilahan Serahkan Remisi Khusus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Lapas Tembilahan Perkuat Integritas Lewat Sosialisasi Reformasi Birokrasi Dan Pengendalian Gratifikasi

    Ikuti Kami